TRUST ARCHERY ACADEMY adalah
merupakan bagian dari sebuah lembaga Pendidikan, Pelatihan dan Pengembangan
SumberDaya Manusia – TRUST MANAGEMENT INDONESIA, yang awal berdirinya menjadi
salah satu media pembelajaran untuk Pendidikan Karakter SDM selain Outbound dan
Training. Namun pada perkembangannya, melihat Nilai dan Manfaat serta Antusias
masyarakat untuk belajar Memanah, maka TRUST ARCHERY ACADEMY mulai menyatakan
aksinya secara rutin untuk membina, melatih dan mempromosikan diri secara aktif
baik secara langsung maupun melalui teknologi internet media sosial.
Terinspirasi dari Hadist Muhammad
Rasulullah Saw diantaranya :
HR.
Bukhari Muslim
“Kamu harus belajar memanah, karena memanah itu termasuk sebaik-baik permainanmu.”
HR.
Thabrani
“Dan
siapkanlah untuk menghadapi mereka kekuatan apa saja yang kamu sanggupi.
Ketahuilah bahwa kekuatan itu adalah memanah, ketahuilah bahwa kekuatan itu
adalah memanah, ketahuilah bahwa kekuatan itu adalah memanah ! ”
HR.
Abu Daud
Hal tersebut menjadi landasan
berpikir dan beramal kami dalam mendidik, membina, mensyiarkan, dan berlatih
olahraga Panahan.
TRUST ARCHERY ACADEMY awal
berdiri di bulan Januari 2015 setelah bergabung bersama sahabat yang lebih
dahulu melatih yaitu yang tergabung dalam wadah INASP. Setelah melalui Training
for Trainer maka dorongan, inisiatif untuk mandiri mengembangkan olahraga
panahan pun bersemi. Perlahan dan pasti setelah mendapatkan investor, dan
memiliki sarana prasarana yang memadai maka mulailah promosi dan pelatihan
dilakukan.
VISI TRUST ARCHERY ACADEMY
Menghasilkan
Sumber Daya Manusia Berkarakter Positif dan Membentuk Atlet Berprestasi melalui Olahraga Panahan, sehingga
mampu memberi kontribusi manfaat untuk pembangunan Indonesia.
MISI
TRUST ARCHERY ACADEMY
- Mensyiarkan olahraga panahan kepada berbagai kalangan, sekolah, ormas, kampus, instansi pemerintah dan swasta
- Melakukan Rekruetmen Keanggotaan, Mendidik, Membina dan Melatih secara berkala, intensif, terprogram berkelanjutan, dan inovatif produktif.
- Melakukan proses Regenerasi Pelatih atau Pendidik baru
- Memfasilitasi masyarakat yang ingin belajar Memanah
- Menjadi salahsatu Wadah Pendidikan, Pelatihan dan Pengembangan SDM khususnya bidang olahraga Panahan
- Menjadi Anggota PERPANI